Sabtu, 03 Juni 2023

Donasi Tas Sekolah Untuk Anggota Perpustakaan Lakoat.Kujawas


Perpustakaan komunitas Lakoat.Kujawas berdiri sejak tahun 2016 dan telah menjadi salah satu oase bagi anak-anak di beberapa desa yang ada di pegunungan Mollo untuk beraktivitas (membaca, meminjam buku, diskusi, menulis kreatif, latihan musik, dll). Kami mengkurasi buku dan majalah untuk memberi pengalaman membaca anak yang beragam dan kaya. 

Per tahun rata-rata anak-anak meminjam buku sebanyak 40-50 eksemplar. Ada beberapa anak yang bahkan meminjam buku dan majalah hingga 100an judul per tahun. Dari pengalaman mengelola perpustakaan 7 tahun terakhir, kami semakin yakin bahwa tidak ada persoalan dengan minat baca anak, yang ada hanyalah akses ke buku bacaan yang terbatas, akses ke keragaman bahan bacaan yang terbatas. 

Setiap semester kami membuka donasi terbuka dari netizen sebagai reward bagi anak-anak yang sudah aktif membaca dan meminjam buku sepanjang satu semester. Jika semester lalu kami membuka donasi sepatu sekolah, maka kali ini kami membuka kesempatan netizen Indonesia untuk mendonasikan tas sekolah untuk anak usia SD hingga usia SMA. 

Kriteria donasi: tas sekolah unisex (bisa dipakai oleh anak laki-laki maupun perempuan) usia 7 -17 tahun. 

Donasi bisa dalam bentuk barana (tas) yang dikirim langsung ke alamat kami di Jalan Kampung Baru No. 2 Desa Taiftob Kecamatan Mollo Utara, Kabupaten TTS, NTT 85552 Tlp. 081338037075

Atau berupa uang dan nanti akan dibelikan tasnya. Info nomor rekening ke WA 081338037075

Tidak ada komentar:

Posting Komentar